Rabu, 20 April 2016

Resep Menu Buka Puasa Segar Menyehatkan 2017

Resep menu buka puasa - Bulan Ramadhan, bulan yang penuh berkah bagi seluruh umat muslim di seluruh dunia. Dalam bulan Ramadhan semua perbuatan kita akan mendapat ganjaran yang dilipatgandakan, baik itu pahala maupun dosa. Jadi pergunakanlah bualan Puasa untuk mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya dengan perbuatan-perbuatan baik, meningkatkan amal ibadah kita dan jauhi segala perbuatan buruk.

Bulan puasa tahun ini berada pada musim panas yang pastinya menguras banyak cairan di tubuh kita. Sebagai seorang muslim bagaimanapun juga kita harus melaksanakan kewajiban itu dengan baik. Pada kesempatan kali ini, Tonny.my.id ingin memberikan resep menu buka puasa minuman segar untuk mengembalikan cairan dalam tubuh agar kuat melaksanakan Sholat Tarawih. Baiklah, simak resep menu buka puasa jus pepaya wortel dibawah ini.
Resp Menu Buka Puasa

Resep Menu Buka Puasa Menyehatkan 2017

Jus Pepaya Wortel

Bahan-bahan:
  • 2 irisan memajang pepaya matang
  • 3 buah wortel dengan ukuran sedang
  • 2 buah jeruk nipis
  • 2 sendok makan madu
  • 300 ml air matang
Cara pembuatan:
  • Cuci dan kupas wortel hingga bersih, kemudian potong kecil-kecil.
  • Potong kecil-kecil irisan pepaya tadi.
  • Peras dua butir jeruk nipis tadi, diagunakan airnya saja.
  • Kemudian campur semua bahan tadi ke dalam blender.
  • Setelah selesai, tuangkan dalam gelas.
  • Minuman siap disajikan untuk 2 orang.
Resep Menu Buka Puas Es Alpukat Cincau
Es Alpukat Cincau
Bahan-bahan:
  • 1 buah alpukat matang berukuran besar
  • 2 sendok makan madu
  • 1 gelas susu coklat/putih sesuai selera
  • Cincau secukupnya
  • Es secukupnya
Cara pembuatan:
  • Kupas apukat kemudian potong dadu kecil-kecil.
  • Masukkan dalam mangkok.
  • Masukkan cincau juga potong dadu.
  • Tambahkan susu cair.
  • Tuang madu diatasnya.
  • Minuman segar siap disajikan untuk 2 orang
Bagaimana, mudah bukan? Dan tentunya resep menu buka puasa ini menyehatkan. Bisa Anda tambahkan es jika Anda ingin minuman yang lebih segar. Dan jika dirasa kurang manis bisa Anda tambahkan gula secukupnya. Dan jangan lupa sebelum menjalankan ibadah puasa untuk melafalkan bacaan niat puasa Bulan Ramadhan agar puasa Anda diterima oleh Sang Maha Pengampun.